Filter IG Aesthetic Gelap Terbaru 2022

Filter IG Aesthetic Gelap Terbaru 2022

Filter IG Aesthetic Gelap Terbaru 2022
Filter IG Aesthetic Gelap Terbaru 2022
Haii sobat onlen, Balik lagi sama minca ya.  Hayoo siapa disini yang kalo upload foto di instagram pake filter?  Udah pasti hampir semua orang ya gaes. Filter instagram memang mempunyai daya tarik tersendiri bagi pengguna.  Apalagi banyaknya filter pilihan membuat para pengguna kecanduan. Mulai dari membuat wajah tampah putih,  cantik,  ganteng,  glowing tanpa jerawat dan tanpa masalah kulit lainnya. Tak heran,  beragam filter telah tersedia melalui instagram. Dan kali ini minca bakal bahas salah satu filter terdebest di instagram.  Nama filter ini adalah filter aesthetic gelap. Sobat onlen sudah pernah dengar belum?  Kalo belum yuk simak artikel minca di bawah ini,  happy readers ya gaess.

Apa Itu Filter IG Aesthetic Gelap 2022

Filter instagram aesthetic gelap merupakan filter yang mempunyai efek terlihat bagus di tempat gelap . Jika kalian menggunakan filter tersebut di tempat gelap maka hasil foto akan terlihat bagus dan aesthetic. Saat malam hari atau tempat gelap,  tidak semua filter IG bisa terlihat bagus dan maksimal. Maka dari situlah kenapa filter instagram aesthetic gelap menjadi pilihan untuk menambah menarik dari sebuah foto atau video kalian.

Kenapa Filter IG Aesthetic Gelap Viral 2022

Filter IG aesthetic gelap menjadi salah satu yang paling diminati oleh pengguna instagram. Di karenakan filter ini dapat bekerja dengan bagus di tempat gelap ataupun malam hari. Untuk para instagramable tentu tidak perlu khawatir jika ingin mengambil foto di tempat gelap ataupun malam hari. Dengan adanya filter IG aesthetic gelap segala macam foto yang gelap-gelapan akan terlihat bagus dengan berbagai pilihan efek. Filter ini viral karena banyak dari pengguna instagram yang mencari efek aesthetic di saat tempat gelap. Apalagi fitur ini sudah mempunyai beragam pilihan efek yang dapat sobat onlen coba. Jika dari sobat onlen ada yang belum tahu cara mendapatkan filter ini,  yuhuu minca punya jawabannya. Yuk kita simak.

Cara Mendapatkan Filter IG Aesthetic Gelap 2022

Filter satu ini mempunyai daya tarik tersendiri bagi pengguna instagram . Apalagi banyak sekali pilihan efek yang tersedia. Lalu bagaimana cara mendapatkan filter IG aesthetic gelap,  berikut ini langkah-langkahnya untuk kalian coba :
  1. Pertama buka instagram terlebih dahulu
  2. Kemudian,  tekan icon (+) di kanan atas pada beranda kalian.
  3. Pilih tab stories atau cerita.
  4. Lalu geser efek instagram ke paling kanan.
  5. Lanjut klik telusuri efek.
  6. Masukan kata kunci : aesthetic gelap.
  7. Silahkan kalian pilih filter IG aesthetic gelap yang kalian sukai.
  8. Terakhir ,jika sudah nemu filternya jangan lupa disave ke akun IG sobat onlen.
Nah mudah bukan sobat onlen?  Selamat mencoba dan semoga berhasil.

Filter IG Aesthetic Gelap Paling Rekomendasi 2022

Sobat onlen dapat mencicipi beberapa rekomendasi nama filter IG aesthetic gelap yang akan minca ulas di bawah ini.  Mencicipi bukan berati dimakan ya gaess tapi mencoba. Hehe Berikut adalah rekomendasi filter IG aesthetic yang cocok dicoba saat di tempat gelap ataupun malam hari :

Low light

Persis namanya,  Low light yang artinya minim cahaya merupakan filter instagram yang mempunyai efek sedikit cerah dan Bagus walaupun di tempat gelap dan minim cahaya.  Kalian juga bisa menyalakan flash kamera agar hasil foto lebih fokus dan cerah.

Vintage

Vintage yang mempunyai arti antik (jadul)  ini merupakan filter IG yang mempunyai efek penambahan cahaya walaupun di tempat gelap atau minim cahaya.  Di jamin foto kalian keliatan lebih aesthetic jika memakai filter ini.

Juno

Filter IG ini cukup populer,  mengingat banyak di antara pengguna instagram yang memakai filter ini.  Filter ini mempunyai efek kontra serta pencahayaan dapat memperjelas hasil foto kalian pada malam hari yang minim cahaya. Bagi sobat onlen yang bingung memilih filter IG yang cocok di tempat gelap. Filter juno ini merupakan pilihan yang cocok buat kalian.

Minimalis

Seperti namanya minimalis yanga artinya sederhana. Filter ini mempunyai efek kecerahan yang lumayan tinggi pada tempat gelap yang minim cahaya membuat hasil foto menjadi lebih tajam. Di samping itu efek filter ini sama persis seperti editan preset lightroom. Bagi instagramable,  efek ini saat cocok buat kalian yang ingin foto terlihat sederhana namun tetap aesthetic.

Gaussian

Bagi kalian yang ingin postingan foto atau video terlihat nampak aesthetic,  kalian dapat mencoba filter satu ini. Filter ini mempunyai efek blur yang tidak berlebihan namun tetap terlihat kontras. Di samping itu,  filter ini dapat membuat tangkapan foto yang jelas meskipun di tempat gelap.  Apabila merasa kurang pencahayaan, kalian dapat mengaktifkan flash kamera agar terlihat terang

Isabella

Isabella merupakan filter buatan @awkarin,  salah satu selebgram yang cukup terkenal. Filter ini mempunyai efek foto selfie yang bagus walaupun di tempat gelap. Efek filter ini akan terlihat lebih bagus jika di gabungkan dengan kamera flash. Karena filter ini akan menghasilkan foto yang jernih meskipun di tempat minim cahaya.

Disposable

Disposabel meruapkan filter IG gelap yang viral sejak pertama kali di buat.  Filter ini sangat cocok di tempat gelap dan minim cahaya. Di samping itu,  ternyata eh ternyata filter ini digunakan oleh banyak pengguna instagram bahkan sampai selebgram. Untuk hasil terbaik kalian dapat juga menggabungkannya dengan flash kamera handphone.

35mm

35mm merupakan salah satu filter spesialis tempat gelap.  Hasil efek dari filter ini tidak dapat diragukan lagi. Filter tersebut sering di gunakan untuk foto selfie dan mempunyai tingkat kecerahan yang sangat Bagus. Filter satu ini menjadi salah satu rekomendasi filter IG yang patut di coba.

Nat&clean

Filter berikutnya ini mempunyai efek terlihat glowing plus aesthetic walaupun di tempat minim cahaya.  Filter ini menjadi rekomendasi selanjutnya yang dapat terlihat menawan jika di padu padankan dengan flash kamera handphone.

1998

Filter rekomendasi selanjutnya adalah 1998. Bukan tahun lo yaa,  ini nama sebuah filter IG yang mempunyai efek foto akan terlihat sangat kece meskipun di tempat gelap. Sayang sekali sobat onlen, meskipun filter ini memberikan hasil yang menawan ternyata masih banyak pengguna IG yang tidak mengetahuinya. Di samping itu,  filter ini dapat juga di gunakan pada tempat cerah dan gelap.

Kodak

Rekomendasi minca selanjutnya adalah filter kodak.  Efek filter ini adalah adanya efek gold atau keemasan pada cahaya yang tertangkap. Filter ini termasuk kategori filter terdabest karena sudah 3x terbukti masuk dalam daftar rekomendasi filter IG. Dan kalian para instagramable wajib banget buat nyoba filter satu ini.

Amsterdam

Rekomendasi filter terakhir minca adalah amsterdam. Sebagian efek pada filter ini hampir mirip pada filter-filter sebelumnya. Sobat onlen jangan lihat dari namanya ya,  ntar di kira filter ini mempunyai efek seakan-akan sedang berada di amsterdam,  Belanda.  Wkwk Kalian dapat menggabungkan filter ini dengan flash kamera handphone agar hasilnya lebih terlihat terang dan menawan. Dan itulah tadi beberapa rekomendasi filter IG aesthetic gelap yang dapat sobat onlen coba semuanya untuk menambah kesan aesthetic pada stories (cerita)  maupun postingan instagram kalian.

Kesimpulan

Dan akhirnya,  sampailah kita pada penghujung acara,  eh lupa bukan pidato yak.  Hehe Minca kasih simpulan terhadap pembahasan di atas yaitu sosial media khususnya instagram memang mempunyai fitur-fitur yang sangat menarik untuk di bahas. Salah satunya filter tadi. Minca cuma mau bilang buat sobat onlen,  untuk selalu dan selalu menyimak atau membaca berita terupdate tentang sosial media melalui laman website yang tersedia. Segala sumber informasi tersebut dapat membuka wawasan dan menambah ilmu kalian agar mengerti dan paham apa saja yang dapat di ambil dan tidak dari sosial media. Sekian dari minca. Dan terimakasih telah membaca artikel ini sampai bagian terakhir.  See youu.

ARTIKEL TERBARU